Skip to main content

Pengantar Permodelan

Saya baru belajar sedikit mengenai permodelan matematika di kampus, Pada artikel kali ini, saya akan berbagi ilmu sama teman-teman mengenai pengantar model dan sedikit ulasan mengenai pengertian model. Dalam melakukan suatu penelitian, kita juga harus memperhitungkan apa sih fungsi dari model tersebut? apa tujuan dalam penyusunan model?, dan yang paling penting nih manfaat dari penyusunan model tu apa?? selanjutnya juga sedikit saya ulas sedikit mengenai jenis-jenis model, dan apa sih model terbaik itu?? liat ulasan ya ^o^

Pengertian Model
Model adalah gambaran suatu objek yang disusun dengan tujuan tertentu. Objek tersebut dapat berupa kejadian, proses, sistem, dan sebagainya.

Fungsi Model
Model berfungsi untuk menirukan/menggambarkan sebaik mungkin prilaku/keadaan objek yang akan diamati, sesuai dengan tujuan penyusunan model.

Tujuan Penyusunan Model
1. Untuk mengetahui perilaku objek
2. Mengadakan pendugaan/prediksi untuk memperbaiki keadaan objek
3. Mengadakan optimasi dalam objek.

Manfaat model:
1. Memperoleh gambaran yang jelas mengenai objek
2. Mengurangi resiko untuk objek yang resikonya tinggi
3. Dapat mengadakan percobaan terhadap model tanpa mengganggu objek
4. Dapat membuat gambaran masa depan

Jenis-jenis model:
1. Model ikonik, adalah model yang cukup mirip dengan objek dari segi fisik, misalnya segi bentuk, fungsi maupun polanya.
2. Model analog, adalah model yag biasanya meminjam sistem lain yang bersifat sama dengan objek. Model ini dapat lebih menampilkan sifat dinamik objeknya.
3. Model simbolik, adalah model yang menggunakan lambang-lambang (simbol) matematika atau logika untuk menyajikan perilaku objek, dan dapat dianggap sebagai usahak abstraksi terhadap objek lewat cara analitis atau numeris dalam bentuk persamaan-persamaan matematika dan penyelesaiannya dapat digunakan sebagai alat prediksi atau kontrol terhadap objek.

Model yang baik:
Dalam penyusunan model, tidak ada istilah modelnya benar  atau salah, yang ada ialah model itu baik/jelek. Suatu model dapat dikatakan baik apabila ia mampu memberikan gambaran objeknya dengan cukup jelas sehingga tujuan dari penyusunan model tersebut dapat tercapai.

Semoga bermanfaat ^o^

Comments

Popular posts from this blog

Median Umur dalam Demografi

Median Umur             Untuk meringkas data statistik biasanya digunakan ukuran sentral rata-rata ataupun median. Distribusi umur penduduk umumnya jauh dari simetri ( skew ) dan sering pula berakhir dengan interval terbuka sehingga menyulitkan dalam perhitungan harga rata-rata. Secara umum, median adalah titik tengah data. Jika data diurutkan menurut besarnya maka sebelah bawah dan sebelah atas median tersebut masing-masing terdapat 50% data.             Data demografi umumnya dikelompokkan dalam selang umur 1 tahun, 5 tahun, atau 10 tahun, sehingga diperlukan rumus agar memudahkan perhitungan mediannya.

Fungsi Masa Peluang (FMP) dan Fungsi Kepadatan Peluang (FKP)

Definisi: Misalkan Rx adalah ruang di peubah acak X. Fungsi F yang bersifat: Dinamakan FMP dan FKP disebut peubah acak X. Digeneralisasikan: Contoh soal: 1.         Misalkan Rx = {0, 1, 2, 3, 4} adalah ruang dari peubah acak X dan f adalah fungsi dari Rx ke dalam R yang didefinisikan: a.         Apakah f(x) suatu FMP? b.        Hitung P(X>1) penyelesaian: 2.         Misalkan peubah acak X memiliki FKP sebagai berikut: a.          Tentukan nilai c b.          Hitung P(1< X<5) penyelesaian: #nakiitanaka : “Semoga bermanfaat ^o^”                       

Soal Psikotes

  Banyak orang-orang di Indonesia ingin menjadi seorang pegawai negeri sipil, karena katanya sih lebih menjamin masa depan meskipun gajinya sedikit tapi konstan dan saat masa tua ada uang pensiun sehingga nggak perlu khawatir kekurangan biaya finansial keluarga di masa mendatang. Ya nggak ada salahnya sih, karena orang memiliki persepsi masing-masing. Sama halnya seperti ibu saya. Setiap anaknya diwajibkan menjadi seorang pegawai negeri sampai-sampai setiap detik setiap menit nih saya selalu diingatkan untuk belajar karena sebentar lagi penerimaan calon pegawai negeri sipil akan dibuka... nggak heran ibu saya rela keluar uang banyak untuk membeli buku untuk kami belajar. Di rumah saya sudah ada sekita 10 buku penerimaan pegawai negeri sipil mulai sejak jaman buku tahun 2008 sampe sekarang wkwk. Tapi disini buat temen-temen yang nggak berkesempatan untuk membeli buku, saya bakal sharing soal-soal CPNS yang bersumber dari beberapa buku penerimaan CPNS yang ada di rumah saya. Sekarang say